Reportase Aksi RZ Cilegon di Lokasi Bencana Banjir Carita

Reportase Aksi RZ Cilegon di Lokasi Bencana Banjir Carita
Pengarahan Branch Manager sebelum berangkat ke desa Banjarmasin Carita

Perjalanan Menuju Desa Banjarmasin Carita

Sekitar jam 9.30 tim RZ berangkat menuju Carita, perjalanan menuju lokasi sekitar 50 KM yang dapat ditempuh dua jam perjalanan. Saat sampai di kamasan dekat pasar Sirih terjadi kemacetan dari arah Anyer – Carita dikarenakan ada pemblokiran jalan yang dilakukan oleh warga korban banjir, dijalan ditumpuk benda-benda isi rumah yang bercampur lumpur, barang bawaan mobil logistic sempat diminta warga untuk diturunkan disana beruntung kami bisa memaklumkan warga. Mungkin mereka para korban banjir protes karena belum adanya bantuan atau perhatian dari pihak terkait.

Sekitar jam 11.30 tim RZ sampai di desa Banjarmasin untuk kordinasi dengan pak Mukri dari Harfa Banten dan packing paket sembako sejumlah korban yang riil dilapangan.

Reportase Aksi RZ Cilegon di Lokasi Bencana Banjir Carita
Packing sembako dibantu tim dari Harfa Banten
Jam 13.30 kami berikut tim Harfa bersama-sama menuju lokasi korban banjir yaitu di kampung kacapi RT 01 dan RT 02 yang tidak jauh dari jalan utama, menurut pak Mukri dikampung tersebut adalah wilayah yang menerima dampak banjir  paling parah. Matapencaharian warga disana 80% adalah nelayan dan 20% pedagang kecil.

Pengobatan Gratis dan Pembagian Sembako

siaga sehat RZ di carita
Warga kampung Kecapi sedang mengantri pengobatan gratis

Kegiatan Aksi sosial dimulai jam 14.00 dengan memberikan pengobatan gratis dan sembako. 160 paket sembako telah kami salurkan dan sekitar 105 orang mendapatkan pelayanan dan kesehatan gratis, rata-rata penyakit yang mereka keluhkan adalah gatal-gatal.

penyaluran superqurban di banjarmasin Carita Pandeglang
Kordinator Relawan memberikan kornet superqurban kerumah-rumah warga

Selain pengobatan gratis dan pembagian sembako kami juga berikan kornet Superqurban sebanyak 210 kaleng dan pembagian makanan bergizi berupa roti kepada anak-anak setempat.
pembagian roti kepada anak-anak korban banjir
keceriaan anak-anak warga kampung kacapi saat menerima roti 

Udin Samsudin (40th), RT 01 mengucapkan rasa terima kasihnya atas diadakannya kegiatan baksos yang diselenggarakan oleh RZ Cilegon tersebut. “ kami sangat bahagia sekali kepada Rumah Zakat yang telah membantu warga kami yang saat ini kena musibah banjir”.

Logistik yang dibutuhkan Warga

buku sekolah basah

Menurut pak RT logistic yang dibutuhkan saat ini adalah berupa alas tidur (kasur), alat tulis dan peralatan sekolah dan air bersih. Dan setelah kami telusuri kerumah-rumah warga dan apa yang dikatakan oleh pak RT tadi adalah benar banyak kasur, buku tulis dan AlQur’an sedang dijemur didepan rumah warga.
menjemur kasur

Acara selesai sekitar jam 16.30 dengan lancar, setelah sholat Ashar kami lanjutkan perjalanan menuju lokasi banjir dan longsor di Mancak…

Aksi belum berakhir bagi Sobat yang ingin berpartisipasi membantu korban bencana banjir dan longsor di Banten silahkan titipkan bantuan Sobat di kantor RZ Cilegon Jl. Letjend Soeprapto No. 25 G Ramanuju Cilegon atau transfer ke Mandiri 1320004819745 an. yayasan rumah zakat indonesia
konfirmasi transfer ke (0254) 385443

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Dadar Kornet

Nasi Goreng Kornet ( 2 )

Tumis Kornet